JAMBISERU.COM,Merangin – Panitia seleksi daerah calon pegawai aparatur sipil negara mengumumkan hasil seleksi akhir pra sanggah pegawai pemerintah dengan perianjian kerja (PPPK) formasi tahun 2022 dilingkungan pemerintah Kabupaten Merangin. Kamis (9/3/2023).
Berdasarkan keputusan Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi nomor 349/P/2022 tentang petunjuk teknis pelaksanaan seleksi calon pegawai pemerintah dengan perianjian kerja (PPPK) untuk jabatan fungsional guru pada instansi daerah tahun 2022.
Telah dilakukan langkah langkah pengadaan PPPK dilingkungan pemerintah Kabupaten Merangin sesuai dengan ketentuan seleksi calon pegawai ASN tahun 2022.
Berdasarkan surat Kepala Badan Kepegawaian Negara (BKN) nomor 2387/R-KS.04.03/SD/K/2023. tanggal 7 Maret 2023, perihal penyampaian hasil seleksi calon PPPK jabatan fungsional guru tahun 2022, disebutkan bahwa dari 884 pelamar yang dinilai sebagai calon ASN PPPK jabatan fungsional guru dilingkungan pemerintah Kabupaten Merangin tahun 2022 sebanyak 410 orang dinyatakan lulus sebagaimana dimaksud pada kolom (3) lampiran 1 yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari pengumuman ini.
Pelamar yang tidak dinyatakan lulus dapat melakukan sanggah terhadap keputusan panitia seleksi, melalui akun pendaftaran pada portal httl;//sscasn.bkn.go.id, sesuai dengan surat Kepala BKN nomor 2851//B-KS.04.01./SD/K/2023, tanggal 8 Maret 2023, Hal penyesuaian jadwal jadwal pelaksanaan seleksi penerimaan PPPK guru tahun 2022, sanggah dapat disampaikan mulai tanggal 10 sampai dengan 12 Maret 2023.
Cek nama-nama calon PPPK yang dinyatakan lulus. DOWNLOAD DISINI…